Benchmark Umur Nabi
-
Ikut pamannya berdagang 12 tahun
Nabi mengikuti pamannya berdagang ke 9 pasar (pelajaran: ajak anak sedari kecil untuk ikut bekerja/dagang dalam rangka belajar untuk menumbuhkan karakter bukan eksploitasi tenaga, setiap pasar mempunyai keunikan, nabi membeli dagangan pada satu pasar lalu menjual kembali di pasar lainnya sesuai permintaan pasar. Artinya bisa jadi suatu barang tidak diterima di suatu tempat tapi dicari-cari ditempat lainnya - berdagang / trading)
-
Membawa dagangan 18 tahun
Nabi dikenalkan kepada Siti Khadijah untuk mengelola barang dagangan senilai ±RM30juta (1.000 unta beserta barang @30ribu) dan didampingi manajer Maisarah Berdasarkan ensiklopedia perang, seorang prajurit mengelola 4~5unta, dalam artian selain 1.000unta, ada sekitar 200~250staf yang diurus oleh Nabi. (pelajaran: pentingnya koneksi dan rapot kinerja atau portofolio sebagai modal kepercayaan juga kemampuan mengelola manusia)
-
Menikah dengan Siti Khadijah ra 25 tahun
Hantaran nabi ±100ekor unta merah. Dan budaya saat itu hantaran adalah senilai 1/10 kekayaan pribadi (pelajaran: status Nabi sekufu dengan Siti Khadijah saat melamar hasil dari keberhasilan dagangannya)
-
Membuka pabrik kulit 36 tahun
Nabi membuka pabrik kulit (pelajaran: fase membuat atau memproduksi dilakukan di hujung setelah memegang pasar bukan di awal)
-
Pensiun & menyendiri 38 tahun
Nabi menyendiri (uzlah) di gua Hira(pelajaran: karena mempunya sistem, usaha & pabriknya tetap bisa berjalan meski ditinggal serta tetap dapat memenuhi kebutuhan harian)
-
Diangkat sebagai Rasul 40 tahun
Rasul mempunyai tanggung jawab untuk menyebarkan risalah secara sembunyi-sembunyi (pelajaran: fase awal dakwah lebih kepada menerima dan menyusun fondasi sistem melalui Al Quran dan seleksi sahabat - Talenta, termasuk jika ada hal baru tidak langsung secara terang-terangan disampaikan karena kemungkinan besar akan ditolak dan ditantang)
-
Hijrah ke Yatsrib (Madinah) 53 tahun
Ketika tekanan semakin tinggi diperintahkan untuk hijrah, sempat mencoba hijrah ke tempat beliau dibesarkan namun malah mendapat tantangan sampai suatu ketika diminta untuk hijrah ke Yatsrib(pelajaran: kecenderungan manusia itu kembali ke tempat dibesarkan, serta keberhasilan HIjrah selain karena memang atas izin Allah swt juga karena kolaborasi para sahabat yang sudah teruji ketika fase dakwah secara sembunyi-sembunyi)
-
Baginda meninggal dunia 63 tahun
Hasil dari sistem (Quran & Sunnah) serta Sahabat (talenta) yang terdidik, penyebaran diperkirakan sampai dengan 2/3 dunia serta penanganan konflik dapat dilakukan dengan baik meski sudah meninggal(pelajaran: sistem akan membantu mempertahankan nilai-nilai ajaran sedangkan talenta akan membantu pelaksanaan nilai-nilai dan pertumbuhan organisasi untuk ekspansi, maka sistem dan talenta adalah 2 syarat utama untuk ekspansi)
Umur 20 - 30
Umur dimana jika pendidikan terakhirnya SMA maupun SMK sudah mulai masuk dunia kerja, adapun mereka yang melanjutkan ke jenjang perkuliahan lulus di kisaran umur 22 sd 24tahun. Dalam industri umumnya membatasi penerimaan freshgraduate dengan umur 25tahun (dengan pengalaman kerja 0tahun) adapun mereka-mereka yang sudah mempunyai pengalaman kerja sebelumnya cenderung memiliki potensi penerimaan sd 30tahun.
Namun, bagi mereka yang berwirausaha maupun mempunyai skill yang dibutuhkan oleh perusahaan faktor umur menjadi pertimbangan kemudian.
Pada rentang usia ini umumnya dihabiskan dengan mencari dan mengeksplorasi pengalaman sebanyak-banyak selain karena faktor umur yang masih muda dan tenaga yang cukup banyak terutama untuk mereka yang belum menikah dan relatif tidak ada tanggung jawab keluarga.
Jika berkarir, pada rentang ini yang terpenting adalah memilih bos (tidak ada masalah bekerja pada perusahaan kecil selama bisa belajar banyak hal)
Jika mengambil pelajaran fase ini digunakan untuk belajar dan praktek mengenai bagaimana sistem bekerja dan mengetahui banyak hal.
Umur 31 - 40
Jika sebelumnya yang penting adalah memilih bos tempat bekerja, pada rentang ini sebaiknya memilih perusahaan mana yang memberika peluang berkarir.
Pada rentang umur ini juga karena tenaga akan mulai berkurang, maka sudah seharusnya mengarahkan pada hal-hal manajerial. Menyiapkan diri dengan ilmu-ilmu manajemen dan terbaik jika bisa sudah memegang posisi manajerial di umur 35tahun.
Umur 40tahun adalah penentu selain dari karir, baik itu karakter maupun sifat sampai akhir hayat tercermin saat umur 40tahun.
Dalam fase ini, belajar mengenai manusia sambil membangun koneksi atau jika sudah ada perdalam termasuk mencari calon-calon talent sebagai pasukan maupun mitra.
Umur 41 - 50
Meski tidak ada suatu ketetapan yang pasti. Umumnya, pada umur ini sudah harus fokus mengenai apa yang akan digeluti karena sudah tidak ada waktu untuk mencoba-coba lagi. Umur dimana jika berkarir umumnya setingkat minimal supervisor atau baiknya manajer.
Atau sudah siap-siap payung untuk keluar dan berusaha jika tidak ada hal yang menjadi keistimewaan pada diri yang ditawarkan pada perusahaan.
Bisa juga memanfaatkan pengalaman sebelum-sebelum ini untuk membuka usaha sendiri. Karena seharusnya sudah mempelajari sistemnya, sisanya menerapkan dan mencari talenta serta menguji penerimaan pasar.
Umur 51 - 60
Waktunya mulai mempersiapkan generasi selanjutnya sambil memberikan pengarahan-pengarahan serta nilai-nilai kepada talenta atau bawahan untuk melanjutkan estafet. Juga umumnya, umur ini adalah umur pensiun, jikapun melanjutkan biasanya dalam kesepakatan kontrak istimewa.
Umur 61 - 70
Jika mencontoh kepada umur Rasulullah, jika sudah mencapai umur ini suatu bonus tambahan.
Summary
Secara praktek tidak ada patokan pada umur dan jangan pernah membatasi diri dengan umur, ini hanyalah panduan semata berdasarkan pengalaman kebanyakan. Pintu rezeki tidak terbatas hanya pada karir maupun wirausaha, masih banyak pintu-pintu rezeki yang lain. Karena rezeki itu janji Allah SWT, hanya takarannya yang berbeda-beda berdasarkan ketentuan Allah SWT.